Tahun lalu, ia lebih banyak menjalani puasa dilokasi syuting ditengah kesibukannya. Berbuka bersama dengan teman-teman dilokasi syuting. (Andy Masela/Bintang.com)
Di bulan yang penuh berkah ini, pemeran Boy dalam film Magic Hour itu berharap mendapatkan berkah. Termasuk juga dalam merintis karier dan kehidupannya yang akan datang. (Andy Masela/Bintang.com)
Lantas apa yang menjadi menu favoritnya untuk berbuka puasa bagi pemilik nama Rizky Nazar Mubarak Basloom atau biasa dikenal dengan Rizky Nazar. (Andy Masela/Bintang.com)
"Aku sih enggak neko-neko soal makanan berbuka puasa. Ya paling kurma sama sirup melon," ujar Rizky Nazar di Hard Rock Cafe, kasawan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (9/6/2016). (Andy Masela/Bintang.com)
Remaja kelahiran Singaraja 20 tahun silam itu, di bulan penuh rahmat dan pengampunan ini berharap bisa menjadi pribadi yang baik lagi. (Andy Masela/Bintang.com)
"Harapannya sih bisa dapatkan berkah Ramadan. Ingin banget lebih khusyuk lagi dalam beribadah, dan berbagi buat yang lain," kata lelaki berdarah Indonesia dan Arab itu. (Andy Masela/Bintang.com)
Tahun ini, pemeran Salim dalam sinetron Elif Indonesia itu ingin lebih fokus menjalankan ibadah puasa. Ia berharap mendapatkan berkah dalam bulan penuh berkah tersebut. (Andy Masela/Bintang.com)