Kikan Namara Siapkan Album Bernuansa 90-an

Dreses Putranama diperbarui 02 Jun 2016, 05:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Mantan vokalis grup band Cokelat yang kini bersolo karir Kikan Namara siap merilis album baru. Meski kini disibukkan dengan project Kikan X Kotak, dirinya tak melupakan karir bermusiknya sebagai solois.

Kikan sendiri bakal mengusung musik-musik tahun 90-an seperti grunge dan alternative. Musik 90-an dipilih karena menjadi influence terbesarnya dalam berkarir di dunia musik.

"Album ini dibangun lewat musiknya. Di album ini aku pengen menaikkan musik di era 90-an, karena aku tumbuh besar dan influence aku besar di tahun 90-an. Musik 90-an itu eranya grunge, alternative, dan band-band dengan vokalis perempuan. Jadi aku pengennya album ini kental musik 90-an," ujar Kikan ketika ditemui di kantor Warner Music Selasa (31/5/2016).

Di dalam album ini Kikan rencananya ingin menyampaikan pesan yang positif. Meskipun begitu dirinya mengaku jika di dalam album ini juga terdapat lagu dengan lirik yang kelam.

"Meski di album ini ada lagu yang liriknya dark banget, tapi aku pengen setiap lagu di album ini punya spirit yang positif," ujarnya.

Kikan sendiri memang saat ini sedang sibuk dengan project bersama Chua dan Cella Kotak. Mereka membentuk sebuah project bernama Kikan X Kotak karena sang vokalis Tantri secang cuti.

What's On Fimela