Ramadan, Zaskia Adya Mecca Senang Suami Sibuk Promo Rudy Habibie

Rivan Yuristiawan diperbarui 31 Mei 2016, 17:56 WIB

Fimela.com, Jakarta Bulan Ramadan biasanya dijadikan sebagai waktu yang tepat untuk mengurangi aktivitas dan berkumpul bersama keluarga. Namun, untuk Ramadan tahun ini, pasangan Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca sepertinya akan jarang bersama, lantaran sang suami sibuk dengan promo film terbarunya, Rudy Habibie.

"Bulan puasa ini saya banyak keluar untuk promo film Rudy Habibie. Ke Korea sama Amerika selama setengah bulan puasa di luar terus," ucap Hanung Bramantyo saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (30/5/2016).

Bukannya bersedih, Zaskia malah menanggapi kesibukan suaminya tersebut dengan senang. Pasalnya, dengan kesibukan sang suami, Kia -begitu sapaan akrabnya- jadi bisa menerima beberapa pekerjaan, tanpa harus diganggu suami yang tidak suka dirinya menerima pekerjaan selama Ramadan.

"Saya jadi bisa syuting kalo dia (Hanung) lagi enggak di Indonesia. Soalnya dia enggak mau lihat saya sibuk," tutur Kia dengan nada bercanda.

Meski akan sama-sama sibuk dengan berbagai aktivitas, namun ditekankan Hanung, momen Ramadan harus menjadi waktu yang tepat untuk berkumpul dengan keluarga. Dirinya juga menegaskan pada istrinya untuk memanfaatkan momen di bulan yang suci ini sebagai ajang mendapat pahala dengan lebih banyak waktu untuk merawat suami dan keluarga.

"Harus tetap ada waktu ketemu. (Zaskia Adya Mecca) Boleh kerja, tapi jam buka puasa dan sahur harus bersama. Jangan sampai seolah-olah istri enggak ada waktu untuk suami, padahal itu ladang pahala," tegas Hanung Bramantyo.

What's On Fimela