Begini Wajah Aurel Jika Penuhi Permintaan Anang untuk Berhijab

Edy Suherli diperbarui 30 Mei 2016, 16:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Aurel Hermansyah kerap tampil dengan dandanan heboh di dunia maya. Penampilannnya yang heboh tak jarang mengundang reaksi pro dan kontra dari warga dunia maya. Saat Aurel tampil berhijab di acara selamatan kehamilan Ashanty kemarin, tiba-tiba Anang Hermansyah dan juga Ashanty merayu Loly --begitu ia biasa disapa-- untuk sekalian berhijab.

Loly yang ditodong untuk berhijab hanya tersipu malu. Secara berkelakar ia mengaku belum siap untuk tampil dengan busana muslimah. Tapi bukannya Aurel tidak pernah tampil dengan busana muslimah. Ia tampil cantik saat berbusana muslimah.

"Ih apaan sih pih, enggak ah, belum siap. Banyak yang bilang bagusan pakai kerudung tapi aku belum siap ah. Nanti maunya pas umur 40-an," sahut Loly menjawab keinginan Anang dan Ashanty.

Para penggemarnya di dunia maya sebenarnya memberikan  dukungan saat Aurel tampil dengan busana muslimah.  "Bunda , Loly , Queen Kcl Cantik 😘," begitu komentar pemilik akun @anies_cinta melihat Aurel, Ashanty berhijab.  "Kaka @aurelie.hermansyah cantik bgtz. Bunda n so cute arsy pun ga kalah cantik," puji @miss_salma20.

Cuma memang bukan perkara mudah untuk mengenakan busana hijab dalam penampilan sehari-hari. Apalagi buat mereka yang masih ingin tampil dengan busana-busana seksi dan terbuka. Mungkin seperti kata Aurel, belum saatnya sekarang dia berhijab. Nanti suatu hari saat dia sudah matang dan usianya sudah dewasa penuh dia akan mengenakan busana muslimah.

Sebelum usia itu tercapai, Aurel sudah beberapa kali mencoba menampilkan gaya khasnya dengan busana hijab. "@aurelie.hermansyah @ashanty_ash @queenarsy cantik smuaaas 😍," katanya @mufiiachmad. "Aurel cantikan ber jilbab ternyata ya," lanjut pemilika akun @desi4644.

Karena penampilan Aurel tampak cantik dengan hijab, para penggemarnya pun memberikan banyak dukungan untuk Aurel Hermansyah. Ya kalau memenuhi permintaan sang pipi, kita-kira seperti inilah penampilan Aurel.