Fimela.com, Jakarta Seiring berjalannya waktu, semuanya mengalami perubahan. Baik disadari atau tidak. Pun meski disengaja atau tidak. Tak terkecuali dengan bisnis. Agar tetap selaras dengan kebutuhan yang dinamis serta kepentingan konsumen, perusahaan melakukan evolusi dan inovasi agar mereka tetap bertahan di tengah persaingan yang ketat.
Baca Juga
Bukan hanya soal perubahan produk yang dibuat, namun logo, bagian paling kasat mata yang mencerminkan produk pun juga ikut mengalami evolusi. Seperti yang dihimpun oleh Bored Panda berikut ini, terdapat beberapa perusahaan besar di dunia yang ternyata telah mengganti logonya hingga tampak seperti saat ini kamu lihat. Berikut 15 produk yang pernah melakukan perubahan logo.