Ketika Shivin Narang Nyanyikan Lagu 'Sambalado' Ayu Ting Ting

Putu Elmira diperbarui 18 Mei 2016, 09:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Lagu andalan milik Ayu Ting Ting bertajuk Sambalado sukses menyedot perhatian publik saat baru dirilis hingga saat ini. Terbukti pemeran Ranvi di serial India Veera, Shivin Narang ikut menyanyikan.

Momen tersebut diabadikan oleh Ayu melalui akun Instagram pribadi. Dalam video nampak dirinyam Shivin juga Jessica Iskandar tengah menyanyikan Sambalado dengan riang.

Tak hanya menyanyi, Shivin dan Jessica juga terlihat asyik bergoyang. Meski hanya beberapa petikan lirik Sambalado, namun video tersebut begitu terasa keseruannya.

Video singkat ini sontak mengundang para pengikut Ayu di Instagram histeris. Mereka meninggalkan berbagai komentar soal keseruan yang terjadi di dalam video yang diunggah tersebut.

"Hahahahhah lucux ranvi," tulis akun mimiajja_88. "HAhahaha ganteng dan lucu hehe, tulis akun meldy_faridayanti. "Kerennnnn," tulis akun anggraeni_icha tak mau kalah.

Penasaran melihat seperti apa keseruan ketika Shivin Narang menyanyikan Sambalado milik Ayu Ting Ting? Yuk simak videonya berikut ini.

What's On Fimela