Barasuara Sajikan Musik Penuh Warna di Konser Taifun

Dreses Putranama diperbarui 16 Mei 2016, 21:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Band paling hits di kalangan pecinta musik indie saat ini Barasuara baru saja mengakhiri rangkaian konser Taifun di Jakarta pada Minggu (15/5/2016) malam. Dalam konser yang digelar di Gudang Sarinah Pancoran tersebut, Iga Massardi dan kawan-kawan memberikan suguhan musik yang penuh warna.

Jika biasanya Barasuara tampil dengan musik yang menghentak, maka pada malam kemarin merek memberikan variasi yang lain. Mulai dari sentuhan gitar akustik, keyboard hingga saksofon.

Konser dibukan dengan masuknya sang drummer Marco Stefiano. Tak sendiri, Marco mengajak sang adik yaitu Enrico Steffano yang juga seorang drummer untuk memberikan hentakan drum yang lebih bertenaga.

Selain menghadirkan 2 drummer, Barasuara juga menambah personel untuk bermain keyboard. Jonathan Palempung dipercaya untuk mengisi posisi keyboardis dalam konser Taifun yang digelar di Gudang Sarinah.

Tak puas dengan itu, konser ini juga diwarnai oleh Brass Section yang terdiri dari Tommy Pratomo, Dennis Junio, serta Harley Korompis. Belum lagu tampilan visual yang disajikan oleh Isha Hening juga membuat konser ini semakin meriah.

Dalam konser yang digelar kemarin, Barasuara memang sanggup memberikan suguhan musik yang penuh warna. Hal ini sedikit banyak bisa mengobati rasa bosan penggemar yang selama ini selalu dijejali dengan musik-musik yang upbeat.