Ingin Maju Jadi Cawabup, Hengky Kurniawan Buat Meme Soal Bekasi

Rivan Yuristiawan diperbarui 12 Mei 2016, 20:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Tekad berpolitik aktor Hengky Kurniawan tampaknya sudah bulat. Setelah gagal dalam Pemilu Legislatif pada 2014 lalu, Hengky berniat kembali bergelut di pentas perpolitikan tanah air dengan maju sebagai Wakil Bupati di Kabupaten Bekasi.

"Pada 2017 nanti saya Insya Allah maju untuk Kabupaten Bekasi. Kita masih dalam proses sosialisasi dengan masyarakat. Kita juga melihat survei, saya rasional kalo surveinya bagus ya sama maju," ungkap Hengky Kurniawan di sekitar Green Garden, Jakarta Barat, Kamis (12/5/2016).

Mengenai alasannya memilih Bekasi sebagai tempat pertaruhan karir berpolitiknya, pemain film Buruan Cium Gue tersebut mengaku hanya mengikuti amanah sebagai kader dari salah satu partai politik. Terlebih, diakui Hengky dirinya juga memiliki kedekatan tersendiri dengan kota Bekasi lantaran sang istri, Sonya Fatmala mempunyai keterkaitan dengan kota industri tersebut.

"Untuk kontribusi sih enggak harus milih tempat. Sebagai kader partai kita sudah biasa kerja dengan skala nasional. Ada kesempatan di bekasi kenapa enggak. Backgrondnya istri juga orang Bekasi, sehingga masih ada kedekatan lah," tambahnya.

Lebih lanjut terkait Bekasi yang sempat di-bully di media sosial lantaran kondisinya yang masih memprihatinkan, Hengky mempunyai cara berbeda untuk mengangkat kota Bekasi. Dirinya mengaku sempat membuat meme terkait kota Bekasi yang bernada positif ditengah bully-an netizen saat itu.

"Saya tidak membully karena istri saya orang Bekasi. Saya sempat buat meme juga, isinya 'Kalo Bekasi boleh dibecandain, tapi cewek Bekasi harus diseriusin'. Itu juga bisa diartinya Kabupaten Bekasi juga harus diurus secara serius supaya tidak dibully," tandas Hengky Kurniawan.