Fimela.com, Jakarta Tidak semua anak muda berani mengambil risiko untuk berbisnis. Namun tidak bagi anak muda satu ini, yang lahir di Bekasi, 21 tahun lalu. Pendiri sekaligus Presiden Men's Republic Yasa Paramita Singgih berhasil sukses di usia yang terbilang muda. Meniti karier sebagai pengusaha di bidang fashion sejak SMA membuatnya belajar banyak hal.
Baca Juga
Pelajaran itu ia tangkap dari banyak sumber. Mulai dari buku, bangku kuliah, bahkan pengalaman. Hal ini tak hanya menjadikannya mahir dalam memasarkan produknya, tapi juga menjadikannya bijak. Pria yang memiliki motto never too young to become a billionaire ini kerap membagikan ilmunya melalui seminar-seminar. Bukan itu saja, kamu juga bisa belajar dari pengalamannya dan kata-kata yang dibagikan lewat sosial media miliknya.