Bakal 'Hidupkan' Jumanji, Dwayne Johnson Minta Dukungan

Regina Novanda diperbarui 10 Mei 2016, 23:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Dwayne Johnson resmi membintangi film remake Jumanji. Meski belum diketahui pasti apa perannya, namun aktor berkepala pelontos ini sudah meminta dukungan kepada para fans dan juga keluarga dari pemain filmnya terdahulu, Robin Williams.

Tak cuma menjadi pemain, Dwayne juga duduk sebagai produser bersama dengan Matthew Tolmach, Mike Weber, Ted Field dan William Teitler. Ia pun sudah memiliki rencana untuk remake film Jumanji ke depannya.

Menurutnya, karakter Alan Parrish yang diperankan oleh Robin Williams tetap akan berdiri sendiri dan abadi dalam dunia Jumanji dengan caranya yang keren. Namun, Dwayne memiliki sebuah ide yang kemudian diyakininya akan mmembuat keluarga Robin bangga.

"Aku punya ide tentang apa yang harus dilakukan dan aku pikir kelurganya akan bangga. Aku juga berpikir Robin di tempatnya sana melihat dan tertawa, mengingat pertama kali kami bertemu di balik panggung dan aku (untuk pertama kalinya) terkena demam panggung yang membuat tidak bisa mengelurkan kata-kata. Idiot. Dia benar-benar menenangkan saya dengan senyum dan tawa," tulis Dwayne Johnson di akun Instagramnya (@therock).

Rencana lain yang dibocorkan oleh Dwayne yaitu jumlah karakter utama di film Jumanji akan bertambah menjadi lima orang, tak lagi tiga seperti film pertamanya. Ia pun berharap pengumuman casting pemain sudah bisa disampaikan minggu ini.

Saat ini, jumlah pemain dari film Jumanji sendiri masih berjumlah dua orang yaitu Dwayne Johnson dan Tom Holland. Aktor Kevin Hart masih dalam tahap perbicangan dan belum dapat dipastikan keterlibatannya. Disutradarai oleh Jake Kasdan, Jumanji ditargetkan rilis pada 28 Juli 2017.

What's On Fimela