Fimela.com, Jakarta Bukan industri k-pop namanya jika tidak menyuguhkan hal menarik untuk penggemar setia. Kali ini, boyband Bangtan Boys (BTS) yang memberikan kejutan lewat sebuah MV baru bertajuk Fire.
MV yang diluncurkan pada Minggu (1/5) lalu ini membuktikan betapa aksi Rap Monster dkk sukses mencuri perhatian. Terutama dari fans yang telah membanjiri media sosial mereka dengan berbagai pujian.
Baca Juga
Bagaimana tidak, boyband pelantun Silver Spoon ini menyajikan gerakan yang enerjik dan penuh semangat. Ditambah, masing-masing personel dapat memperkuat karakter mereka di dalam MV.
Kemampuan yang mumpuni di tarik suara dan dance juga mereka bagikan dalam potongan-potongan video di Instagram resmi. Hal ini sontak membuat fans histeris dan tak hentinya memberikan pujian untuk BTS.
"Sumpah ini mv bikin gw terbakar gara2 keren sama kocak shooting nya ... Hahahaaa," tulis akun kikiimega, salah satu fans dari Indonesia. "The dance. Is SICK!!!!," ungkap akun cactusinexo_l. "This is the best MV of the WORD. OMG," puji akun mary_11_loka. "❤❤❤I love it ❤❤❤❤ amazing song love you bts ❤❤❤❤," jelas akun rody.naser tak mau kalah.
Penasaran seperti apa aksi keren para personel Bangtan Boys (BTS) di MV terbaru bertajuk Fire yang telah ditonton lebih dari 2,7 juta sejak dirilis? Yuk simak videonya berikut ini.