Anak Sakit, Sheila Marcia Tunda Sambangi Komnas Perlindungan Anak

Altov Johar diperbarui 22 Apr 2016, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Sheila Marcia yang sejatinya dijadwalkan mendatangi Komnas Perlindungan Anak, tak dapat hadir lantaran kondisi anaknya yang sedang sakit. Awalnya, kedatangan Sheila hari ini guna menindaklanjuti laporannya yang meminta perlindungan untuk ketiga anaknya.

"Mohon maaf anak Sheila sedang sakit, makanya baru besok bisa hadir. Infonya terakhir dia akan hadir. Cuma pas sampai jam 12 tadi, tim lawyer bilang Sheila baru bisa datang besok jam 10," kata Arist Merdeka Sirait, ketua Komnas PA, di ruang kerjanya, kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Jumat (23/4/2016).

Arist mengatakan, Komnas PA merespon baik permohonan yang diajukan Sheila. Dalam waktu dekat ini Komnas PA akan mengeluarkan surat rekomendasi untuk Sheila agar ketiga anaknya mendapat perlindungan.

"Kami akan berikan surat pengawasan dan perlindungan terhadap 3 anak Sheila. Hari ini kami meresponnya dan akan keluarkan surat tersebut. Kami merespon agar anak Sheila mendapat perlindungan dari Komnas secara memadai," jelas Arist.

Raidin Anom, tim kuasa hukum Sheila Marcia, menambahkan bahwa secara fisik kondisi kliennya baik-baik saja. Namun tak dapat dipungkiri, psikis Sheila sedikit terganggu karena permasalahan yang dihadapi.

"Sheila Marcia secara fisik sehat, walau capek harus bekerja dan lain-lain demi anak. Cuma secara psikis dia tertekan karena dia terbeban untuk selamatkan anaknya, supaya anak-anak berhasil di masa depan," pungkas Raidin Anom.