Pemain sinetron 'Kisah Sedih di Hari Minggu' ini sekarang menekuni dunia fashion yang kebanyakan desainnya bernuansa batik. (Andy Masela/Bintang.com)
Bahkan, busananya Chacha banyak mengambil bahan kain dari daerah-daerah. (Andy Masela/Bintang.com)
Ide membuka usaha itu muncul dari hobinya treveling ke daerah-daerah. Hinga akhirnya Chacha melihat banyak penenun. (Andy Masela/Bintang.com)
Mencari pembeda dan unik dalam busananya, ia rela mencari ke pelosok-pelosok untuk berburu kain tenun. Ia juga melihat bahwa lamanya proses pengerjaannya. (Andy Masela/Bintang.com)
Selain mengumpulkan tenun, ia juga mencari batik-batik yang unik sampai ke berbagai daerah. Istri Dico Ganindito ini juga memadukan kain batik dengan desain-desain modern. Sasarannya Chacha adalah anak-anak muda. (Andy Masela/Bintang.com)
"Pengen bisa memperkenalkan model aku di Hari Kartini. Karena bagi aku Kartini itu adalah semangat perjuangan," ujar Chacha Frederica. (Andy Masela/Bintang.com)