Melihat Majikannya Mencium Binatang Lain, Anjing Ini Cemburu Buta

Dadan Eka Permana diperbarui 18 Apr 2016, 15:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Menurut sebuah penelitian, anjing adalah bintang yang memiliki rasa cemburu. Video ini juga bisa menjadi bukti jika anjing memiliki rasa cemburu layaknya manusia. Dalam video yang bedurasi 22 detik ini, anjing yang tidak mendapatkan posisi enak di sofa, bertingkah tidak biasa dengan memukul-mukul kepala majikannya dengan kaki depannya.

Tingkah anjing ini seperti sedang protes kepada majikannnya yang mendapat posisi duduk enak. Apalagi dua hewan peliharaan lainnya, kambing dan kucing mendapat posisi enak dengan dipangku dan dipeluk sang majikan. Penasaran? Saksikan videonya di bawah ini.

What's On Fimela