Gaston Masih Cinta, Jupe: Sudah Terlambat

Rivan Yuristiawan diperbarui 16 Apr 2016, 16:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Rumah tangga Julia Perez dan Gaston Castano sudah berada di ujung perceraian. Sudah memasuki proses perceraian di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, tekad Jupe untuk mengakhiri rumah tangganya dengan Gaston tampaknya sudah bulat.

Namun Gaston sempat mengungkapkan di depan media bahwa dirinya masih ingin mempertahankan rumah tangganya dengan Julia Perez. Gaston mengaku masih cinta, namun hal tersebut dinilai Jupe sudah terlambat.

"Dia nggak mau cerai, tapi sudah terlambat, sudah nggak bisa," singkat Jupe saat ditemui di sela-sela syuting film 'Tiga Pilihan Hidup' di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (16/4/2016).

Sebelumnya, Gaston Castano kepada awak media secara terang-terangan mengatakan masih mencintai wanita yang dinikahinya pada 23 September 2013 lalu.

"Saya gak mau cerai sama dia (Jupe). Tapi dia minta cerai, yaa sudah," tutur Gaston kala itu.

Pernikahan Julia Perez dan Gaston Castano sempat disembunyikan ke publik selama beberapa tahun. Sebelumnya, Jupe dan Gaston diketahui baru menggelar pertunangan pada 2013.

Namun, semuanya terkuak saat Julia Perez secara mengejutkan menggugat cerai Gaston Castano pada awal 2016, setelahnya, Jupe baru mengakui bahwa yang terjadi pada 2013 lalu di Australia itu bukan pertunangan, tapi pernikahan.

What's On Fimela