Fimela.com, Jakarta Tepat di hari ulang tahunnya yang ke-31 tahun, Intan Nuraini memutuskan untuk berhijab. Sebagai orangtua, Intan ingin memberikan contoh yang baik bagi anak-anaknya. Apalagi belum lama ini Intan melahirkan anak kedua berjenis kelamin perempuan.
Mengingat saat ini sudah berhijab, Intan pun memutuskan menyumbangkan baju-bajunya yang tak mungkin dipakainya lagi. Maklum saat memutuskan berhijab, Intan tak memiliki persiapan yang banyak. Terutama dari segi busana yang dimiliki.
Baca Juga
"Sebagian disumbangkan. Waktu berhijab persiapannya minim, aku punya jilbab tapi sedikit. Kalau baju mix and mach saja. Untuk baju aku nggak terlalu spesifik cari yang berhijab," ujar Intan Nuraini, di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (13/4/2016).
Intan tak memiliki gaya tertentu seiring keputusannya berhijab. Soal berbusana, ibu dua anak ini mengedepankan kenyamanan. "Aku masih belum tahu ala apa ya. Aku yang penting pas, pantas di aku dan simple," jelasnya.
Sebenarnya sudah sejak lama Intan ingin berhijab. Dia baru bisa mewujudkannya karena masih terikat kontrak pekerjaan. Intan bersyukur, kewajiban berjilbab sebagai seorang muslimah sudah bisa dijalannya.
"Keinginan hijab sudah lama, sudah dari dulu. Cuma kemarin masih kepentok iklan. Makanya pas kontrak selesai, aku baru bisa menunaikan kewajiban sebagai muslim. Momennya pas ulang tahun," ujar Intan Nuraini.