Fimela.com, Jakarta Beredar keyakinan di dalam masyarakat ketika ada pasangan yang lama belum dikaruniai momongan harus dipancing dengan mengadopsi anak. Tak sedikit dari mereka yang percaya bahwa melakukan hal itu akan berimbas pada cepatnya mendapatkan keturunan. Namun hal tersebut tidak berlaku bagi Dimas Seto dan Dhini Aminarti yang sudah hampir 7 tahun belum dikaruniai momongan.
Bagi mereka, meskipun harus mengadopsi anak, seharusnya niatnya bukan untuk memancing keturunan saja. "Sampai saat ini belum (niat). Kemarin saya ditanya percaya nggak sih mengangkat anak itu memancing?" kata Dimas Seto di preskon film Kalam-Kalam Langit, XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/4).
Baca Juga
"Pada saat mengangkat anak harus mencintai seperti anak kandungnya sendiri jangan niatnya pancingan. Niatnya harus menyayangi. Dengan begitu Allah memberi yang terbaik," imbuh peman film Lihat Boleh, Pegang Jangan.
Sebagai calon orangtua, Dimas hanya bisa berserah kepada Yang Maha Kuasa. Menurutnya anak adalah titipan atau anugerah. Selain berdoa, ia dan Dhini pun selalu melakukan proses ikhtiar yang maksimal.
"Sebetulnya kembali lagi semua itu doa dan ikhtiar saya. Berdoa dan berusaha, karenanya doain aja teman-teman agar kami dikasih kepercayaan diberi titipan," ujarnya.
Kesabaran mereka pun mendapatkan dukungan dari para penggemar. Doa-doa dan dukungan para penggemar menjadi suntikan semangat tersendiri bagi Dimas dan Dhini. Apalagi ketika banyak diantara penggemarnya yang memiliki nasip serupa.
"Itu bukti dukungan yang membuat kita, toh diluar sana banyak yang seperti kita atau lebih lama. Fans yang dari dulu ngikutin kita selalu support dan doakan, begitu juga kami mendoakan mereka. Dukungan fans bukan hanya masalah karier kerjaan tapi masalah pribadi. Kekuatan doa jangan sampai disepelekan," tandas Dimas Seto.