Tiket Konser Selena Gomez Dihargai Sampai Rp 4 Juta

Anto Karibo diperbarui 08 Apr 2016, 09:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Menuju perhelatan konser Selena Gomez yang akan dijadwalkan pada 23 Juli mendatang, pihak promotor mulai gencar memberikan informasi terkait konser serta penjualan tiketnya. Rencananya, tiket akan dijual secara online mulai Senin, 11 April 2016. Konser di Indonesia sendiri akan dilangsungkan di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang.

"Mulai Senin 11 April jam 2 ya, pokoknya kalian harus standby. Harga tiket mulai dari Rp 900 ribu sampai Rp 4 juta," tutur Kimberley Fraser selaku Managing Director Live Nation Indonesia di Empirica, kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (7/4).

Pihak promotor menghimbau kepada para penggemar yang ingin melihat secara langsung penampilan Selena dalam konser bertajuk Selena Gomez Revival Tour 2016 di Indonesia untuk senantiasa memantau perkembangan. Info dapat dilihat di situs resmi konser tersebut yaitu www.selenagomezjakarta.com

"Standby aja. Karena akan ada kemungkinan apapun bentuknya pastinya ada privilege ya. Kalau tiket VIP akan dibuat lebih dikit karena lebih eksklusif," ujar Kimberley.

Tak hanya penjualan tiket secara online, rencananya penyelenggara juga akan menyediakan penjualan secara offline. Kimberley mengatakan penjualan offline akan dilakukan sekitar dua minggu setelah penjualan online.

"Nggak cuma online. Akan ada offline. Tapi kami prioritaskan online. Pertama jual online. Mungkin kita lihat sekitar 2 mingguan setelahnya ya," tukas Kimberley.

Konser Selena Gomez ini akan menjadi yang pertama di Indonesia. Seperti diketahui, konser tersebut merupakan rangkaian tur untuk mempromosikan album teranyar pelantun Good For You bertajuk Revival.

What's On Fimela