Bayangan Hitam Lewat di Depan Kamera Acara Televisi, Sosok Hantu?

Febriyani Frisca diperbarui 08 Apr 2016, 11:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Makhluk gaib, entah itu jin atau hantu merupakan dua hal yang tak dapat dipisahkan keberadaannya. Meski berbeda alam, keduanya hidup berdampingan. Hal itu terbukti dari munculnya wujud-wujud atau kejadian-kejadian aneh di sekitar manusia yang nggak masuk di akal.

Seperti yang terjadi pada siaran BBC. Sebuah rekaman berdurasi kurang dari satu menit itu memperlihatkan di mana presenter BBC Dan Walker dan Louise Minchin mewawancarai aktris Jo Horton tentang Channel 4 drama The People Next Door. Di tengah perbincangan, terlihat sekelebat bayangan hitam mirip hantu yang lewat di depan kamera dari kiri ke kanan. Video yang diunggah ke Youtube itu pun sontak menuai banyak respon dari netizen yang melihat.

"Aku merekam siaran ini tadi pagi ketika aku menyedari sosok asing hitam mirip hantu terpampang melewati kamera," kata Bassline518, akun yang mengunggah video tersebut ke Youtube. "Coba lihat. Saya mempercepat sehingga bisa melihat. Apa pikiran Anda pada video ini? Comment di bawah ini." lanjut Bassline518.

Sejauh ini belum ada yang memberi jawaban untuk bassline518 di YouTube, namun seorang juru bicara BBC menjelaskan sosok yang terlihat pada video tersebut. "Ini adalah efek pada filter dari kamera yang berkaitan dengan pencahayaan. Anda dapat melihat sorotan merah di bagian atas layar berubah untuk efek bintang, ini hanya soal teknis," kata juru bicara BBC. Berikut videonya!

What's On Fimela