Meski sudah membotaki rambutnya sekitar dua minggu lalu, namun Julia Perez baru merilis bentuk baru kepalanya tersebut. Apalagi ketika dalam acara-acara ia dituntut untuk tetap terlihat memiliki rambut. (Andy Masela/Bintang.com)
Namun bagi Julia Perez ada alasan tersendiri mengapa dirinya begitu membulatkan tekadnya untuk memotong rambutnya meskipun mahkota pada wanita berada di rambut. (Andy Masela/Bintang.com)
Julia Perez mengaku bahwa ia memangkas rambutnya karena ingin menginspirasi para wanita yang terkena penyakit kanker untuk tidak malu jika terpaksa tampil botak. (Andy Masela/Bintang.com)
"Nah, saya ini ingin men-support mereka, terutama wanita ya, kalau (botak) itu tetap cantik," tandas Jupe. (Andy Masela/Bintang.com)
Kini Julia Perez pun mau tak mau mengoleksi banyak rambut palsu untuk keperluan menjalani syuting. (Andy Masela/Bintang.com)
“ Kebetulan kalau syuting kadang-kadang mereka (pihak televisi) mintanya saya pakai wig ini ya, acara ini pakai wig ini ya, kalau yang ini boleh kok terbuka (nggak pakai wig). Jadi saya suka ngikutin permintaan" tutur Jupe. (Andy Masela/Bintang.com)
Tak hanya itu, sahabat dari Ayu Ting Ting ini mengaku sempat menangis ketika melihat dirinya sudah botak. Namun siasat kuat yang dimiliki Julia Perez adalah tampil pede dan apa adanya. (Andy Masela/Bintang.com)