Fimela.com, Jakarta Mantan penyanyi cilik, Dea Ananda mengaku sangat menggemari karya-karya dari diva asal Malaysia, Sheila Majid. Hal tersebut pula yang mendorongnya untuk hadir menyaksikan konser penyanyi idolanya yang tengah merayakan 30 tahun karir bermusiknya.
Ngefans sejak kecil, Dea sangat mengaku sangat menyukai karakter suara Sheila Majid. Menurut istri dari gitaris Nidji ini, kemampuan olah vokal wanita berusia 51 tahun itu sangat spesial dalam membawakan sebuah lagu.
Baca Juga
"Warna suaranya sangat khas, enggak usah pakai teknik ribet-ribet tapi dia bisa bawain lagunya santai dan enak. Kalo orang lain yang nyanyiin pasti susah karena tekniknya sulit, tapi kalo dia keliatan santai," ungkap Dea saat ditemui Bintang.com, Sabtu (2/4/2016) di Jakarta Convention Center, Senayan.
Menjadi pendengar lagu-lagu Sheila Majid diera akhir 90an, membuat Dea penasaran akan kualitas suara dari Sheila Majid saat ini. Hal tersebut juga menjadi pendorong dirinya untuk menonton konser yang diberi judul '30th Anniversary Concert Kerinduan Sheila Majid' tersebut.
"Aku nunggu suaranya aja masih sama enggak yak kayak yang aku dengar di kaset," paparnya.
Dalam konser perayaan 30 tahun berkarya, Sheila Majid juga berkolaborasi dengan beberapa musisi Indonesia. Selain Tohpati yang didaulat sebagai penata musik, vokalis grup band Gigi, Armand Maulana dan Mike Mohede juga ikut ambil bagian dalam konser bertajuk 'Kerinduan' ini.