Fimela.com, Jakarta Peran antagonis Loki telah sukses dilakoni Tom Hiddleston sejak 2011 lalu. Aktor jebolan Royal Academy of Dramatic Art ini rupanya ingin segera meninggalkan peran tersebut usai merampungkan syuting film Thor Ragnarok.
"Thor 3 akan sangat keren karena aku sudah tidak melakukan itu selama empat tahun. Aku suka bekerja dengan Chris Hemsworth (pemeran Thor). Ini akan menjadi yang terakhir kali untukku," kata Tom Hiddleston diwartakan Aceshowbiz.
Baca Juga
Pada kesempatan yang sama, Hiddleston mengaku belum mengetahui apakah Loki akan muncul di film Avengers: Infinity War atau tidak. "Aku tidak tahu. Jujur, aku tidak tahu. Mereka belum mendapatkan barisan pemain. Mereka membuat itu saat mereka pergi bersama," ucapnya.
Pria berkebangsaan Inggris ini pun seakan menutup rapat keterlibatan Cate Blanchett di Thor Ragnarok. Namun diakui Hiddleston, peraih dua piala Oscar ini adalah sosok akrtis yang luar biasa. Di usia senja, ia masih aktif membintangi sejumlah film layar lebar.
"Aku tidak tahu apakah dia pasti bergabung, tapi yang jelas, dia adalah seorang aktris yang luar biasa. Jika dia akan datang ke Asgard, itu akan menjadi menarik," pungkas Hiddleston.
Tahun lalu, Tom Hiddleston harus menelan pil pahit lantaran adegan Loki di film Avengers: Age of Ultron dihapus. Kini, ia pun bersiap untuk kembali menghibur pencinta Marvel di film Thor Ragnarok yang akan rilis pada 3 November 2017 mendatang.