Fimela.com, Jakarta Langkah Laudya Cynthia Bella di dunia film semakin mentap. Salah satu film terbarunya di tahun ini adalah Aisyah: Biarkan Kami Bersuadara. Dalam film tersebut,
Bella yang baru saja memenangkan IBOMA 2016 ini berperan sebagai seorang guru di daerah Atambua, NTT. Para penggemar tentu sudah penasaran dengan akting Bella sebagai seorang guru. Tak perlu menunggu lama, tim produksi film Aisyah: Biarkan Kami Bersaudara sudah merilis trailer terbaru.
Baca Juga
Trailer tersebut diawali dengan adegan antara karakter yang diperankan Bella dengan Ge Pamungkas. Lalu dilanjutkan dengan perjalanan Bella menuju Atambua.
Trailer ini juga menampilkan adegan dimana Bella pingsan, saat mengetahui semua penduduk di Atambua ternyata penganut Katolik. Aisyah: Biarkan Kami Bersaudara merupakan film yang bercerita tentang seorang wanita muslim yang menjadi guru di desa terpencil Nusa Tenggara Timur (NTT).
Guru tersebut kemudian mengalami berbagai konflik saat mengajar di tengah-tengah penduduk beragama Katolik.
Perbedaan ini lah yang justru menjadi benang merah dari film Aisyah Biarkan Kami Bersaudara. Semangat pruralisme yang dicetuskan oleh Gus Dur menjadi titik awal pembuatan film yang diangkat dari kisah nyata tersebut.
Selain Laudya Cynthia Bella, film ini juga dibintangi oleh Ge Pamungkas, Lidya Kandau, Surya Sahetapy dan Arie Kriting. Film Aisyah: Biarkan Kami Bersaudara rencananya akan dirilis pada 19 Mei mendatang.