Debut Lala Karmela dalam Film Ngenest Berbuah Manis di IBOMA 2016

Joanzen Yoka diperbarui 18 Mar 2016, 12:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Mengawali karir sebagai penyanyi, tak lantas membuat Lala Karmela berpuas diri. Pelantun Satu Jam Saja ini akhirnya memulai debut akting dengan terlibat di film Ngenest. Tak sampai satu tahun, kepiawaian akting Lala sudah diapresiasi oleh ajang penghargaan perfilman Tanah Air, IBOMA 2016.

Lala menjadi pemenang untuk kategori Pendatang Baru Wanita Terbaik. Wanita kelahiran Bandung 30 tahun silam ini berhasil unggul dari empat nominator lainnya seperti Elvira Devinamira, Hanna Al Rashid, Melayu Nicole Hall dan Andania Suri.

Tak ingin disebut kacang lupa kulitnya, Lala pun mengucapkan terima kasih kepada para penonton film Ngenest. "Terima kasih penonton Ngenest, karena kalian Ngenest masuk di IBOMA," kata Lala Karmela saat penganugrahan IBOMA di Studio 6 Emtek City, Jakarta Barat, Kamis (17/3/2016).

Penyanyi yang pernah menjalin kasih dengan Petra Sihombing ini juga tak bisa melupakan jasa Ernest Prakasa yang sudah mempercayainya sebagai pemain utama. "Terima kasih SCTV dan IBOMA, thank you so much. Terima kasih untuk Ernest, sayang dia nggak bisa hadir di sini," sambung Lala.

Mendapatkan penghargaan di IBOMA 2016 juga memberi kesenangan tersendiri bagi Lala Karmela. Artinya, kerja kerasnya selama ini sudah diperhitungkan di industri film tanah air. "Aku seneng banget malam ini. Ada di sini dan bisa dapat penghargaan ini," pungkasnya.

What's On Fimela