Akhirnya, Kerry Washington Bicarakan Rumor Perpisahan

V E R O N I C A diperbarui 17 Mar 2016, 22:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Akhirnya, Kerry Washington membicarakan rumor bahwa dia akan mengakhiri pernikahannya dengan Nnamdi Asomugha. Dalam sebuah wawancara dilansir Aceshowbiz, bintang Scandal membantah rumor itu. Dia juga mengatakan bahwa dia tidak ingin membicarakan kehidupan pribadinya.

“Saya rasa saya tidak ingin membicarakan kehidupan pribadi saya,” jelas Kerry.

Kerry mengatakan bahwa dia tidak tertarik mengungkap hidupnya melalui media sosial seperti Twitter atau Instagram. Dia menggunakan media sosial untuk mempromosikan drama ABC-nya.

“Media sosial menjadi hal yang baik untuk hubungan selebriti lainnya dengan situs gosip karena orang mengatakan sesuatu dan mereka mengatakan, ‘Itu tidak benar! Asal tahu saja, itu omong kosong!’” tuturnya.

Kerry pun menegaskan bahwa setelah dia bilang tidak ingin membicarakan kehidupan pribadi, dia benar-benar serius. “Itu tidak berarti saya hanya tidak memberitahu kalian kapan saya menikah. Itu juga berarti jika seseorang memiliki rumor tentang pernikahan saya, saya tidak membantah mereka, karena saya tidak membicarakan kehidupan pribadi saya,” tandasnya.

Memang bukan rahasia kalau Kerry Washington selalu ingin menjauhkan kehidupan pribadinya dari sorotan. Dia dan suaminya bahkan jarang tampil bersama di depan publik. Kerry sering muncul sendirian di karpet merah berbagai acara.