Justin Bieber Menindik Hidungnya

V E R O N I C A diperbarui 16 Mar 2016, 00:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Justin Bieber memberikan kejutan untuk para penggemarnya. Pelantun What Do You Mean ini mengunggah foto di Instagram yang mengungkapkan bahwa ia memiliki tindikan di hidung.

Dalam foto tersebut, mantan pacar Selena Gomez ini bertelanjang dada sambil berbaring di tempat tidur memamerkan stud kecil di hidungnya. Sebelumnya, Justin juga mengunggah foto hidung yang lebih dekat. Namun, ia telah menghapus foto itu.

Dilansir Aceshowbiz, hidung Justin ditindik oleh Pip Holcombe, seorang Body Piercer di Millenium Ink dan pemilik Wildcat Body Jewelry. Justin dengan teman-temannya mengunjungi workshop Pip di Vancouver, Kanada.

“Justin seperti juara, dia hanya berdarah sedikit. Dia hebat,” kata Pip.

Tampaknya, banyak penggemar Justin pun menyukai hidung barunya. Salah satu pengikutnya menulis, “Justin Bieber terlihat sangat manis dengan tindikan hidung.” Yang lain mengatakan, “Justin Bieber menindik hidung dan saya terobsesi.”

Namun, ada juga penggemar yang tidak suka dengan aksi Justin Bieber. “Justin Bieber harus mencopot tindikan hidung itu SECEPAT MUNGKIN,” tulis seorang pengguna Twitter.