Sambut Kelahiran Anak Kedua, Ricky Harun Tunda Syuting

Altov Johar diperbarui 12 Mar 2016, 07:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Ricky Harun pantang melewatkan momen kelahiran anak. Selain mendampingi istri, Ricky ingin mengadzani dan mengurus sang buah hati saat pertama kali terlahir ke dunia. Untuk itu, Ricky rela menunda syuting demi menyambut kelahiran anak keduanya yang berjenis kelamin laki-laki.

"Gue kalau persalinan harus ada. Ingin melihat prosesnya, adzani anak, sampai mengurus semuanya. Kemarin harusnya syuting, tapi karena lahiran, gue cancel syutingnya. Besoknya baru syuting," kata Ricky Harun di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (11/3/2016).

Ricky menuturkan, sejak Selasa malam (8/3), istrinya sudah masuk ke Rumah Sakit Bersalin Asih Panglima Polim. Meski prosesnya lebih cepat, namun menurut istrinya, persalinan kali ini terasa lebih sakit.

"Anak pertama waktu itu di RS tiga hari dari proses sampai lahir. Kalau sekarang cuma 12 jam. Cuma kata bini gue lebih sakit, mungkin karena sudah panik duluan. Prosesnya normal masuk RS jam 10 malam tanggal 8, lahirnya tanggal 9 jam 08.05, pas gerhana ya," paparnya.

Diketahui, istri Ricky harun, Herfiza Novianti melahirkan anak kedua tepat di peristiwa alam Gerhana Matahari Total (GMT). Anak yang diberi nama Athaya Akyza Pratama itu lahir dengan berat badan 3,3 Kg dan panjang badan 49 cm.