Fimela.com, Jakarta Tak mudah untuk mengatur keuangan pribadi. Kamu mungkin kerap kali merencanakan tabungan, tapi tak kunjung terpenuhi. Begitu juga dengan membuat perencanaan keuangan. Ada banyak hal yang harus kamu pikirkan. Kadang, kamu berpikir pengeluaranmu tak akan seberapa. Tapi, setelah kamu hitung baik-baik, ternyata jumlahnya lumayan banyak.
Baca Juga
Karena itu, menurut sebuah perusahaan keuangan Amerika, Financial Finess, harus ada beberapa hal yang kamu perhatikan saat melakukan perencanaan. Di samping itu, penting buatmu untuk menghindari kesalahan yang akan merusak kesehatan keuangan di masa depan. Kamu pasti tak mau jatuh bangkrut karena kesalahan di bawah ini, kan?
Berpikir kalau kamu tak butuh anggaran. Bukan satu atau dua saja, tapi banyak orang yang menganggap anggaran bulanan tak penting. Mereka berpikir, anggaran tak akan menyelesaikan masalah keuangannya. Padahal, menyusun anggaran dan perencanaan sangat penting. Sehingga, kamu tak akan menghabiskan uang lebih dari batas yang sudah ditentukan.
Menggunakan kartu kredit buat penuhi gaya hidup. Kartu kredit akan sangat berguna buatmu untuk membeli barang. Tapi, brang tersebut harus bisa membantumu menghasilkan uang. Jangan pernah menggunakan kartu kredit untuk memenuhi gaya hidup. Misalnya, membeli ponsel baru yang harganya selangit. Atau belanja pakaian dan makan di restoran mewah.
Tidak sadar dengan biaya pada produk keuangan. Kamu mungkin ingin berinvestasi atau menggunakan produk finansial. Tapi, kamu lupa, setiap produk pasti akan membebankan fee atau biaya. Jadi, pastikan kamu hitung dulu berapa anggaranmu dan berapa biaya per bulan atau tahun ketika kamu menggunakan produk finansial.