Fimela.com, Jakarta Isu yang diangkat dalam film Spotlight terbilang cukup sensitif, yakni tindak pelecehan seksual anak oleh gereja di kota Boston. Film ini merupakan kisah nyata yang kemudian dirangkai kembali oleh Josh Singer dan Tom McCarthy dalam sebuah skenario yang apik.
Seperti dilansir Entertaiment Weekly, dua surat kabar Vatikan melayangkan pujian dan mengomentari soal kemenangan Spotlight di Oscar 2016. Film yang disutradarai oleh Tom McCarthy tersebut berhasil menyabet dua piala penghargaan untuk kategori Film Terbaik dan Skenario Asli Terbaik.
Baca Juga
- Brie Larson, Peraih Trofi Oscar 2016 yang Terjun di Dunia Musik
- Ulang Tahun, Ini 6 Evolusi Lagu Justin Bieber Hingga Jadi Idola
- Impian Ramon Y Tungka Telah Terwujud
L'Osservatore Romano menuliskan, Spotlight memiliki keberanian untuk mengecam kasus terkutuk tanpa ragu-ragu. Bahkan, film ini mampu menjelaskan secara rinci atas dasar dokumentasi substansial yang kredibel. Spotlight tidak menarik perhatian pada isu pelecehan seksual saja, tapi juga menyuarakan penemuan yang menghebohkan.
Seakan 'melanjutkan' Romano, Lucetta Scaraffia memaparkan bahwa Spotlight tidak sepenuhnya dialamatkan kepada Paus Benediktus XVI dalam upaya melawan pedofilia, tetapi mengakui bahwa "satu film tidak bisa memberitahu semua". Scaraffia juga merujuk tulisannya pada pidato produser Spotlight di Oscar 2016.
Satu dari empat produser, Michael Sugar, mengajak umat di seluruh dunia agar sama-sama melindungi anak-anak dari tindak kekerasan dan pelecehan seksual.
"Film ini memberikan suara kepada para korban, piala Oscar ini menguatkan suara itu. Kami harap akan menjadian paduan suara yang akan beresonasi semuanya ke Vatikan. Sudah saatnya untuk melindungi anak-anak dan memulihkan iman," kata Michael Sugar dikutip The Hollywood Reporter.
Film yang diangkat dari kisah nyata tersebut dibintangi oleh Mark Ruffalo, Michael Keaton, Rachel McAdams, Liev Schreiber, Stanley Tucci dan Billy Crudup. Meski hanya meraih dua piala Oscar, kita harus ucapakan selamat untuk tim film Spotlight atas prestasinya di ajang Oscar 2016.