Nikmati Video Lirik dari Single Terbaru Lesti

Dreses Putranama diperbarui 26 Feb 2016, 11:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Pemenang Dangdut Academy sesion pertama yaitu Lesti semakin menunjukkan eksistensinya di dunia musik. Pada hari Kamis (25/2/2016) dia dan Danang baru saja merilis single baru.

Khusus bagi Lesti dirinya juga sudah merilis video lirik di Vidio.com. Video lirik tersebut merupakan video dari single terbaru sang penyanyi yang berjudul 'Zapin Melayu'.

Dalam video lirik yang diunggah di vidio.com Lesti menunjukkan rekaman ketika di studio. Selain itu juga Lesti menunjukkan beberapa gambar landscape sebuah pemandangan.

Langkah Lesti untuk merilis video lirik ini kemungkinan untuk menghibur para penggemarnya. Pasalnya sang bintang belum merilis video klip resmi dari single yang diciptakan oleh komposer asalm Malaysia bernama Pak Ngah ini.

Seperti biasa Lesti juga menunjukkan kemampuan vokalnya yang luar bisa di lagu ini. Penasaran dengan video lirik Lesti dari single berjudul 'Zapin Melayu'? Yuk simak video di bawah ini.

What's On Fimela