Selamat, Adeline Raih Juara Pertama Vidio.com Music Battle

Syaiful Bahri diperbarui 24 Feb 2016, 02:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah kompetisi panjang selama dua bulan, dua finalis Vidio.com Music Battle berhasil menyingkirkan ribuan peserta. Mereka adalah Adeline dan DM Project. Keduanya pun turut berhasil menyingkirkan tiga finalis lainnya yakni Lynx, Napy Star, dan Falah.

Skor tertinggi dari 5 finalis dan aman dari posisi terbawah diraih Adeline dengan 79 point, dan DM Project dengan 75 point. Di partai battle of final, Adeline yang merupakan anak didik dari mentor Momo (Geisha) dipertemukan dengan DM project anak didik dari mentor (Giring).

Setelah berdiskusi panjang, Ariel, Uki, Momo dan Giring sepakat bahwa kompetisi Vidio.com Music Battle telah terpilih sang juaranya, yakni Adeline. Adeline berhasil keluar sebagai pemenang setelah di dua penampilannya mendapat point tertinggi dan pujian dari para dewan juri. Sedangkan DM Project harus puas dengan posisi juara kedua di ajang pencarian bakat yang digelar Vidio.com tersebut.

"Acara ini keren, pesertanya gokil. Gak nyangka bisa juara 1, nervous masih ada nih. Gak nyangka bisa menang di acara ini, senang campur aduk," ucap Adeline kepada Bintang.com ditemui usai meraih trophy juara satu Vidio.com Music Battle di Studio Penta SCTV, Jakarta Barat, Selasa (23/2/2016).

Sang mentor Adeline, Momo (Geisha) turut memuji anak didiknya yang berhasil keluar sebagai pemenang. "Adeline yang saya lihat pantas juara, seperti sebelumnya. Aku pertama lihat demo video dia, aku liatnya pengen liat sampai selesai. Basicnya sudah bagus," puji Momo kepada Adeline.

Sebagai juara pertama Vidio.com Music Battle, Adeline berhak atas hadiah uang tunai senilai Rp 50 juta dan Mock Up Giant Check. Sedangkan DM Project berhak atas hadiah Rp 20 juta, dan Rp 10 juta masing-masing untuk tiga finalis lainnya.