Drama I Have a Lover Tayang di Indonesia

Puput Puji Lestari diperbarui 24 Feb 2016, 03:31 WIB

Fimela.com, Jakarta Drama I Have a Lover akan ditayangkan di Indonesia dengan dua pilihan bahasa Melayu dan Mandarin. Drama yang dibintangi oleh Kim Hyun Joo, Ji Jin Hee, Park Han Byul, Lee Gyu Han ini akan ditayangkan perdana 8 Maret 2016, Setiap Selasa-Jumat, pukul 18.40 WIB di saluran ONE.

Kisah drama ini tentang Hee Gang, seorang pengacara sukses, namun memiliki hubungan yang bermasalah dengan suaminya, Jin Eon. Setelah kehilangan anak mereka, sang suami menjalin sebuah hubungan perselingkuhan dengan Seol Ri dan bercerai dengan Hae Gang.

Baca Juga

Hae Gang hilang ingatan, dan mengambil identitas saudara kembarnya yang telah lama menghilang, namun berakhir dengan kembali jatuh cinta dengan mantan suaminya. Drama panjang ini masih tayang di Korea saat ini.

Kim Hyun Joo adalah seorang aktris Korea Selatan yang lahir pada 24 April 1977. Dia terkenal karena membintangi drama televisi Glass Slippers (2002) dan pada 2004, dia bermain dalam film Shinsukki Blues. Pada tahun 2009, dia muncul dalam tayangan yang sangat sukses yaitu Boys over flowers. Saluran ONE TV Asia dapat dilihat di di Indovision: Channel 164.

Selain I Have a Lover, variety show Law of the Jungle in Panama tayang Perdana 20 Maret 2016, setiap Minggu, pukul 21.15 WIB. Dibintangi oleh Oh Ji Ho, Hong Jong Hyun, Son eun Seo, Hwanhee (Fly to the Sky), Sungyeol (INFINITE), Bora (SISTAR), Park Yoo Hwan, Hwang Woo Seul Hyee, Lee Jang Woom, Ahn Se Ha, di musim ini, para suku akan mengeksplor hutan-hutan di Panama.

What's On Fimela