Produser Bocorkan Satu Lagi Single Anyar Zayn Malik

Nizar Zulmi diperbarui 19 Feb 2016, 23:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjelang peluncuran album debut solo, satu per satu lagu Zayn Malik mulai dibocorkan kepada fans. Setelah tampil mengejutkan di Tonight Show, eks member One Direction kini sedang menggarap lagu anyar lainnya.

Sebuah lagu berjudul Drunk All Summer muncul di Instagram dan langsung mengundang rasa penasaran. Di lagu ini Zayn Malik bekerja sama dengan produser asal Inggris yang juga berada di balik single Pillowtalk.

Lewat Instagramnya, produser MYKL mengunggah sedikit cuplikan lagu Zayn tersebut. Bernuansa cukup mirip dengan Pillowtalk, Drunk All Summer kental dengan beat RnB dan efek synth yang membius.

"Sedang menyelesaikan #drunkallsummer @zayn," tulis sang produser dalam caption video singkat tersebut. Beberapa fans Zayn langsung memberikan komentarnya di akun Instagram MYKL.

"Aku selalu bahagia Zayn kini bersolo karier. Dia membuat musik yang kusuka," tulis pemilik akun @sanjeedau.

Album Zayn Malik, Mind of Mine sendiri rencananya akan dirilis pada 25 Maret 2016. Akan sekeren apa album ZAYN nantinya?