Pesona Emily Ratajkowski dan Heidi Klum di amfAR New York Gala

V E R O N I C A diperbarui 12 Feb 2016, 11:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Emily Ratajkowski membuat kagum semua orang yang menghadiri amfAR gala yang berlangsung di Cipriani Wall Street di New York. Dia memamerkan kecantikan naturalnya dengan riasan tipis tanpa banyak perhiasan.

Model berusia 24 tahun ini memamerkan lekuk tubuhnya saat ia mengenakan gaun backless warna kulit berbelahan dada rendah dan membiarkan rambutnya tergerai. Untuk menyempurnakan tampilan sederhananya, Emily mengenakan kalung emas berumbai.

Adalah Heidi Klum yang juga mencuri perhatian. Bintang berusia 42 tahun ini tampak anggun mengenakan gaun hitam menyapu lantai dengan jubah tipis dan payet mengilap. Dia tampak berseri-seri saat tersenyum sambil berpose untuk fotografer.

Sementara itu, Blake Lively, Hailey Baldwin, dan Charli XCX tampak menakjubkan mengenakan pakaian putih. Blake yang datang dengan suaminya, Ryan Reynolds, tampak segar mengenakan atasan turtleneck dan rok selutut dengan sepatu hak tinggi.

Adapun Hailey dan Charli tampak feminin dalam balutan pakaian glamor. Hailey mengguncang karpet merah dengan gaun menyapu lantai dengan belahan tinggi dan sepasang strappy heels.

Sementara itu, Charli mengenakan gaun off shoulder dan sepasang anting-anting berbentuk ikan. Sebagain informasi, amfAR gala juga dihadiri oleh Paris Hilton, Diane Kruger, dan Uma Thurman.