Beredar Buku Buat Anak Berpuisi Erotis dan Ajarkan Cinta Sejenis

Ardini Maharani diperbarui 11 Feb 2016, 20:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Hati-hati banget nih buat para ibu. Alih-alih membelikan anak buku bacaan dan mewarnai sesuai umur mereka, eh malah mendapatkan buku yang berisi soal kata-kata erotis dan juga komik menggambarkan cinta sesama jenis. Saking geramnya netizen bernama Ana Ratna Bahar mengunggah 2 contoh buku yang dianggap tak layak untuk anak-anak, namun berbalut gambar yang pas bagi usia mereka. 

Para orangtua disarankan membuka-buka lagi buku anak-anak mereka. Dikhawatirkan di dalamnya ada gambar-gambar maupun bacaan yang tidak etis bagi para bocah. Ingin tahu seperti apa bacaan dan gambar yang seronok serta mengiklankan cinta sesama jenis itu? Simak berikut ini.