Diam-diam Piyu Kantongi 600 Lagu Siap Rekam

Altov Johar diperbarui 11 Feb 2016, 09:49 WIB

Fimela.com, Jakarta Satriyo Yudi Wahono alias Piyu baru saja merilis The Best Cuts Of Piyu, album yang mempersembahkan karya-karya terbaik Piyu selama berkarier di industri musik. Di situ Piyu menggandeng 11 penyanyi dari beragam ajang pencarian bakat seperti Barsena, Isa Raja, Firly Firlana, Bisma Karisma, Agseisa, Ryan Teja, Ferdinand Pardosi, Tuffa, Rommy, Sandhy Sondoro dan Dion.

Mengaransemen ulang lagu-lagu yang pernah hits di zamannya, bukan berarti Piyu kehabisan ide menciptakan lagu. Diakui Piyu, hingga kini dirinya tak pernah berhenti berkarya. Bahkan Piyu sudah mengantongi 600-an lagu yang siap dirilis.

"Saya ingin punya satu album, inilah karya saya yang pernah dirilis. Di luar itu saya masih berkarya. Saya punya 600-an lagu yang siap direkam. Tapi yang saya lihat di sini sebagai jembatan buat generasi muda sekarang," ujar Piyu di Foundry 8, SCBD Jakarta, Rabu (10/2/2016) malam.

Piyu melanjutkan, sejalan dengan tajuk albumnya, The Best Cuts of Piyu. Lagu-lagu hits selama bersama PADI dan bersolo karir tersaji di sini. Di antaranya, Rapuh, Harmoni, Begitu Indah, Menanti Sebuah Jawaban, Sesuatu Yang Indah, Beri Aku Arti, Mahadewi, Alasan Terbesar, Angkuh, Belum Terlambat, dan Bayangkanlah.

"Karena The Best Cuts, jadi memilih lagu yang pernah jadi hits. Itu pilihan kita karena enggak terlalu banyak effort. Jadi lebih mudah dicerna masyarakat," jelas Piyu.

Mengobati kerinduan para penggemarnya, bersama MDG Productions, Piyu menggelar mini konser di Foundry 8. Ke-11 penyanyi turut memeriahkan mini konser tersebut dengan menghadirkan warna musik yang bede dari kenangan lalu. Dari mulai pop, rock, balada, pop dance sampai reggae.

What's On Fimela