Bagi istri pesulap Demian ini, ia mengoleksi kacamata yang berbentuk unik dan aneh. Ia tidak melihat harga dan merek, tapi pas saat dikenakan. (Dezmond Manullang/Bintang.com)
"Kacamata yang paling unik ada harganya 50ribu. Warnanya pink, dan frame udah patah. Belum saya ganti karena enak dipakainya. Udah dilakban," tutur Sara Wijayanto, di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Sabtu (6/2/2016). (Dezmond Manullang/Bintang.com)
Meskipun fram-nya sudah patah, tapi Sara lebih menyukainya. Ia mendapatkan kacamatanya dari barang bekas saat berjalan-jalan di kawasan Blok M yang harganya 50 ribu. (Dezmond Manullang/Bintang.com)
"Saya kan idungnya dikit ya jadi untuk cari kacamata yang pas dan enak di idung tuh susah. Pas pakai kacamata, kalo ketawa pasti keangkat gitu. Nah yang aku bilang itu lumayan," lanjutnya. (Dezmond Manullang/Bintang.com)
Dari banyaknya kacamata yang ia koleksi, hanya empat yang sering ia kenakan berganti-gantian. (Dezmond Manullang/Bintang.com)
Meskipun menyukai kacamata yang unik dan aneh, ia lebih mengutamakan fungsinya. Perempuan yang juga sebagai presenter, ini tidak bisa megenakan kacamata hitam karena mata silinder.(Dezmond Manullang/Bintang.com)