3 Potongan Rambut Pendek Terbaik Menurut Bentuk Wajah

Febriyani Frisca diperbarui 04 Feb 2016, 23:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Seorang perempuan kerap diidentikkan dengan model rambut panjang tergerai. Padahal, tak semalanya demikian. Kini, perempuan pun bisa berpenampilan dengan rambut pendek tanpa harus dibilang menyerupai laki-laki. Agar terlihat sempurna, potongan rambut pendek ada baiknya disesuaikan dengan bentuk wajah dan tekstur rambut.

Mungkin kamu bisa melihat para selebriti dunia yang berpenampilan rambut pendek tapi tetap anggun sebagai contohnya. Dikutip dari Health.com, Jenny Cho, seorang penata selebriti dari Suave Professionals memberi beberapa tips memilih potongan rambut pendek sesuai dengan jenis rambut dan bentuk wajah. Berikut ulasannya.

The Layered Lob. Siapa yang cocok memiliki potongan model ini? Karena panjang pendek dan ujungnya berlapis dan bervolume, gaya ini akan terlihat keren pada orang dengan rambut halus. Sedangkan mereka dengan rambut keriting  harus menghindari tambahan layer, sebab potongan-potongan pendek akan menggulung dan memenuhi wajah dan bikin kamu jadi nggak banget. Potong ini juga sangat anggun buat siapapun dengan berbentuk wajah persegi. Nih, mungkin kamu bisa mencontek gaya rambut Adele yang satu ini.

Shoulder-Length. Siapa yang cocok memiliki potongan model ini? Model rambut ini sangat cocok untuk seseorang yang ingin tampilan rambut panjang, namun terlihat juga lebih pendek. Potongan rambut ini membuatmu tampak muda. Model ini tampak anggun di hampir setiap bentuk wajah. Jika rambutmu tetap nggak bervolume walaupun sudah menggunakan hair spray, kamu bisa menggunakan poni untuk menyiasatinya seperti yang dilakukan Kate Middleton.

Lob with Long Bangs. Siapa yang cocok memiliki potongan model ini? Gaya ini terlihat anggun pada semua jenis rambut. Tidak hanya membantu membingkai wajah dengan baik, poni juga menyembunyikan penampilan dahimu yang lebar. Poni juga dapat menciptakan ilusi volume pada rambutmu. Bentuk wajah oval maupun panjang akan terlihat bagus dengan potongan yang memiliki poni.