Akhir Perseteruan? Kim Kardashian – Amber Rose Selfie Bareng

V E R O N I C A diperbarui 04 Feb 2016, 13:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Apakah perseteruan antara Kanye West dan Amber Rose sudah berakhir? Pasalnya Kim Kardashian dan Amber membagikan foto mereka ke Instagram, Selasa (2/2/016) dini hari.

Dalam foto, rambut Kim terlihat dikepang. Bintang Keeping Up with the Kardashians ini memamerkan belahan dadanya dalam balutan atasan turtleneck hitam.

Sementara itu, Amber cemberut ke kamera. Mantan kekasih Kanye dan Wiz Khalifa ini mengenakan kacamata hitam dengan jaket kulit senada. Ia menyempurnakan penampilannya dengan lipstik merah.

“Tea anyone?” tulis Kim sebagai keterangan foto, membuktikan bahwa ia tidak memiliki hubungan buruk dengan Amber.

Sementara itu, Amber menuliskan, “Swingers,” sebagai keterangan foto. Dia menambahkan emoji katak Kermitt yang terkenal dengan meme, “itu bukan urusanku.”

Foto ini tentu cukup mengejutkan karena sebagai informasi baru-baru ini Amber Rose berseteru dengan Kanye West. Amber ikut campur dalam perang kata-kata antara Kanye dan Wiz Khalifa yang cekcok atas pemilihan judul album Kanye, Waves.