Penantian Panjang, Musikimia Akhirnya Luncurkan Album 'Intersisi'

Syaiful Bahri diperbarui 01 Feb 2016, 22:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Penantian panjang grup band Musikimia dalam membuat album akhirnya terjawab sudah. Tepat 1 Februari 2016, para personel Musikimia yakni Fadly (vokal), Yoyo (drum), Stephan (gitar) dan Rindra (bass) melahirkan album bertajuk 'Intersisi'.

"Ini penantian panjang buat kami berempat mengeluarkan album. Sebenarnya gak lama, tapi konsep album ini yang bikin lama. Kira-kira hingga tiga bulanan," ujar Yoyo ditemui Bintang.com saat launching album 'Intersisi' di Hard Rock Cafe, Jakarta Selatan, Senin (1/2/2016).

Nama album 'Intersisi' merupakan pemberian salah satu sahabat Musikimia ketika menggarap album. "Ada ide dari sahabat kami, dikasih Intersisi soalnya belum ada di Wikipedia. Intersisi itu adalah himpunan, kita semua punya himpunan masing-masing, jika bersinggungan maka akan ketemu, musik yang mempersatukan (Intersisi) kita semua," tambah Fadly.

Baca Juga

Dalam album tersebut, Musikimia turut mengajak serta keterlibatan para musisi yang diangkat menjadi Co-Produser untuk penggarapan album 'Intersisi'. Mereka adalah Gugun (GBS), Eben (Burgerkill), Bondan Prakoso, Nikita Domas, dan Stevi Item (Deadsquad & Andra and The Backbone).

"Kita sepakat bersenyawa dengan co-producer, lalu kita pilah pilih untuk kita ajak kerjasama. Masing-masing co-producer kita ajak caranya kita workshop dulu lagu yang akan dibawakan, mereka (co-producer) memberikan ide mereka sebanyak dua buah lagu," jelas Fadly.

Adapun dari album 'Intersisi', Musikimia memperkenalkan 10 buah track lagu ke pecinta musik tanah air. Lagu berjudul 'Dan Bernyayilah', 'Hangus', 'Bertahan Untukmu', Hitam Tak Selalu Gelap', 'Issue', 'Redam', 'Meski Kau Tak Ingin', 'Taman Sari Indonesia', 'Sebebas Alam', dan 'Pesanku' menjadikan 10 buah lagu sarat makna bagi Musikimia.

Musikimia, untuk mempromosikan album 'Intersisi' memperkenalkan single andalan berjudul 'Dan Bernyanyilah' yang telah dirilis sejak Oktober 2015 lalu. "Kami berharap, album ini bisa menjadi semangat baru bagi industri musik Indonesia. Karena 'Intersisi' juga bermakna penyatuan berbagai sisi berbeda dalam satu titik temu yakni Bhinneka Tunggal Ika'," tandas Yoyo.