Fimela.com, Jakarta Film Talak 3 yang dibintangi oleh Laudya Cynthia Bella, Vino G. Bastian dan Reza Rahadian akan segera dirilis. Meski diperkuat oleh aktor-aktris yang biasa bermain dalam genre drama ternyata ada yang beda dari film ini.
Film Talak 3 bergenre drama-komedi. Hal itu membuat para pemainnya harus bisa menampilkan sisi komedi dari akting mereka.
Hasilnya, proses syuting pun berjalan dengan menyenangkan. Bella dan Reza pun mengungkapkan serunya proses di balik produksi film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan berkolaborasi dengan Ismail Basbeth ini.
Baca Juga
- Reza Rahadian Perankan Habibie Muda
- Gaya Centil Rina Nose di Klip Lagu 'Ayank Mbeb'
- Eksis, Lagu 'Kesempurnaan Cinta' Rizky Febian Laris Manis
Laudya Cynthia Bella membeberkan beberapa perbedaan antara ketika ia bermain dalam film Surga Yang Tak Dirindukan dengan film Talak 3.. Menurutnya, selama proses syuting film yang berkisah tentang cinta segitiga itu dilakoni dengan menyenangkan.
"Pas syuting film Surga itu serius banget. Semua kru dan pemain mukanya serius. Di film ini lebih santai. Lebih banyak bercandanya," kata Laudya Cynthia Bella di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/1/2016).
Reza Rahadian, yang dalam film berperan sebagai Bimo, sosok pemuda pintar dan bertanggung jawab serta menyimpan rasa cinta pada Risa (Laudya C. Bella) mengatakan bahwa dirinya merasakan hal yang sama seperti Bella.
"Syutingnya fun banget, pokoknya seru dan menyenangkan," tutur Reza. Film Talak 3 yang dibintangi oleh Laudya Cynthia Bella, Vino G. Bastian dan Reza Rahadian ini akan dirilis di bioskop pada 4 Februari mendatang.