"Penting banget. Tapi aku melihat gini, teknologi bisa membantu kita apapun, tapi juga buat kita mencapai gak maksimal," ujar Christian Sugiono ditemui di JW Marriot, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/1/2016). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Ia menjelaskan, penggunaan gadgetnya lebih banyak untuk kerjaan. Itu sudah menjadi bagian dalam kehidupanya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Selain menjalankan bisnis dan syuting, suami artis Titi Kamal ini mempunyai kegemaran baru, yaitu bermain drone (sebuah kamera terbang). (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Aku lagi senang main drone, lagi naik daun tuh. Aku senang bikin video, aku juga senang astronomi. Aku juga pake teleskop. Ada di Instagram aku beberapa hasil fotonya," ujarnya menjelaskan. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Dengan hobinya ini, ia mengaku banyak menambah wawasannya akan pengetahuan astronomi.(Nurwahyunan/Bintang.com)
Untuk keberlangsungan jalannya bisnis yang dikelola, ia membuat kantor dadakan di lokasi syuting. Ia memanfaatkan waktu luangnya untuk mengelola bisnisnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Di tempat syuting, kalau aku break, aku suka ngeset tempat aku kayak ruang kerja, ada WiFi dan modem, jadi ada colokan banyak di bawah meja. Untungnya karena teknologi, jadi bisa dimana aja, pake laptop,"tandas Christian. (Nurwahyunan/Bintang.com)