Ini Dia Jajanan Asal Bandung yang Kini Sudah Mendunia

Gadis Abdul diperbarui 27 Jan 2016, 11:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa sih yang bisa menduakan pesona yang ada di Bandung? Karena kota Bandung merupakan sebuah kota yang lengkap dengan wisata dan masakan kulinernya. Tak heran bila ada banyak orang yang menyukainya, karena disinilah para wisatawan bisa menghabiskan waktu untuk mencoba bertualang dan mencoba berbagai macam jajanan asal Bandung yang kini sudah beredar di seluruh Indonesia, bahkan di dunia, misalnya seperti di bawah ini:

Pisang Bollen. Rasanya belum lengkap bila belum mencoba pisang bollen. Karena jajanan ini memiliki cita rasa yang khas yang mampu membuat semua orang menjadi ketagihan. Karena itulah banyak orang menyebutkan bahwa pisang bollen adalah salah satu jajanan Bandung yang harus dibeli dan dijadikan oleh–oleh bila sedang berkunjung di Kota Kembang tersebut. Bahkan, jajanan ini ternyata sudah ada sejak tahun 1970an lo..! dan itupun resepnya tidak pernah berubah. Sehingga rasanya pun juga tidak berubah. Dalam pisang bollen ini terdapat berbagai macam rasa, yaitu rasa cokelat, rasa keju, dan ada juga rasa durian. Yang pasti kamu tidak akan kecewa bila sudah mencobanya.

Gepuk. Gepuk adalah salah satu jajanan asal Bandung yang kini sudah beredar di seluruh Indonesia, bahkan dunia, karena jajanan ini merupakan hasil olahan yang berasal dari daging sapi, dimana kita biasa menyebutnya sebagai empal. Karena gepuk ini adalah daging yang dipotong, kemudin digeprek dan ditipiskan. Selanjutnya gepuk akan dirangkau menggunakan lidi supaya seratnya tidak hancur ketika sedang dimasak. Yang pasti, kamu bisa mencoba berbagai macam rasa, karena gepuk ini sekarang disajikan dengan berbagai macam varian rasa. Ada rasa beef salty, ada beef original, ada beef extra pedas, dan masih banyak yang lainnya.

Sekian macam–macam jajanan asal Bandung yang kini sudah beredar di seluruh Indonesia, bahkan dunia yang harus dicoba. Karena rasanya ada yang kurang bila belum mencoba jajanan asal Bandung di atas. Jadi, yuk’ segera saja bergegas dan rasakan nikmatnya jajanan di atas. (M. Sufyan)