Fimela.com, Jakarta Sinetron Anak Jalanan kembali kena sandung. Sebelumnya salah seorang pemain mereka, Dylan Carr, tertangkap polisi diduga mengkonsumsi narkoba. Sejauh ini hal tersebut memang belum berpengaruh untuk urusan rating karena masih menempati peringkat teratas,
Meskipun begitu, sinetron yang tayang di salah satu stasiun televisi swasta tersebut baru saja menerima teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Sinetron yang dibintangi Stefan William dan Natasha Wilona ini mendapat teguran tertulis dari KPI terkait adegan kekerasan di beberapa episode terbarunya.
Baca Juga
- Iko Uwais, Menjaga Rahasia di Star Wars
- Momen Romantis Prilly Latuconsina di Video Klip 'Sahabat Hidup'
- Sambangi Malaysia, EXO Gelar Konser Maret Mendatang
Seperti dilansir dari laman KPI, mereka menemukan sejumlah pelanggaran di episode penayangan 31 Desember 2015 pukul 20.09 WIB. Di episode tersebut memang menampilkan adegan pengeroyokan oleh sekelompok geng motor terhadap seorang pria hingga membuatnya jatuh pingsan.
Selain kekerasan, KPI juga menemukan beberapa kata negatif diucapkan di episode tersebut yaitu ‘tolol’ dan ‘bego’. Adegan dan kata-kata tersebut dianggap berpotensi ditiru oleh remaja dan pastinya akan berdampak negatif bagi penonton. Hal tersebut masuk dalam kategori pelanggaran perlindungan remaja dan penggolongan program siaran.
Sinetron produksi Sinemart tersebut dinilai melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran Komisi Penyiaran Indonesia Tahun 2012 Pasal 14 dan Pasal 21 Ayat (1) serta Standar Program Siaran Komisi Penyiaran Indonesia Tahun 2012 Pasal 15 Ayat (1) dan Pasal 37 Ayat (4) huruf a. Karena itu, KPI menjatuhkan sanksi administrasi berupa teguran tertulis untuk sinetron ini.
Selain itu, di episode penayangan 26 Desember 2015 pukul 19.16 WIB juga ditemukan adegan seorang remaja wanita mencium pipi pasangannya. Adegan tersebut ternyata dianggap terlalu vulgar oleh KPI. KPI juga masih menemukan adegan perkelahian antar geng motor di episode penayangan 27-28 Desember dan 3 Januari.
Berdasarkan surat teguran KPI, RCTI diminta menayangkan sinetron unggulannya ini pada jam tayang dewasa, yaitu sekitar pukul 22.00-03.00 WIB. Kita lihat sja kelanjutan teguran KPI terhadap sinetron Anak Jalanan yang dibintangi Stefan William dan Dylan Carr ini.