Angel Cherrybelle dan Rudy Akan Mendirikan event organizer

Sutikno diperbarui 11 Jan 2016, 22:35 WIB
Natal tahun 2015, merupakan natal yang istimewa bagi Anggel dan Rudy. Ini merupakan Natal pertama setelah resmi menjadi suami istri. (Febio Hernanto/Bintang.com)
Ia dan suami sangat mensyukuri karena natal ini tanpa ada ancaman dan ledakan bom. Seperti yang terjadi pada tahun-tahun sebelumnya. (Febio Hernanto/Bintang.com)
“Saya sempat merasakan situasi tegang itu. Namun tahun ini syukur banget situasinya aman dan damai,” ujar Rudy. (Febio Hernanto/Bintang.com)
“Ya paling menghias pohon natal di rumah. Itu pun pohonnya yang sudah digunakan beberapa tahun lalu. Cuma hiasannya yang baru,” kata Angel. (Febio Hernanto/Bintang.com)
Kesibukannya di Cherrybelle, Anggel masih menyempatkan waktu khusus untuk menghias dan membuat kado natal. (Febio Hernanto/Bintang.com)
Tradisi tukar kado juga masih di jalankan sampai sekarang. Tukar kado antarkeluarga, sesama anak Cherrybelle dan teman-teman kuliah. (Febio Hernanto/Bintang.com)
Sebagai senior di girlband Cherrybelle Angel banyak memberikan motivasi pada pada adik-adiknya yang baru bergabung. (Febio Hernanto/Bintang.com)
Selama 5 tahun di Cherrybelle, apabila telah mempunyai anak, ia akan mimilih dibalik panggung, menjadi coach bagi anak-anak baru. Dan bersama suaminya akan mendirikan usaha event organizer. (Febio Hernanto/Bintang.com)