Colabo, Kolaborasi Grup Vocal era 90-an

Sutikno diperbarui 24 Jan 2016, 19:35 WIB
"Lingua dan Coboy tidak meleburkan diri menjadi satu, cuma proyek. Kolaborasi Lingua dan Coboy ini bikin lagu judulnya Good Time yang ini kita rancang 6 bulan lalu." kata Francois. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Dengan hadirnya Colabo, bukan berarti Lingua dan Coboy meninggalkan ciri khasnya masing-masing. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Dengan konsep looks good, sounds good, feels good grup vokal ini merilis single perdananya. Di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (22/12/2015). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Ide kolaborasi itu tercetus saat ada stasiun televisi yang mengumpulkan grup vokal era 90-an. Demi meramaikan industri musik yang di rasa sedang kebingungan, akhirnya mereka sepakat kolaborasi. (Deki Prayoga/Bintang.com)
"Di situ Ponco punya ide grup vokal ini. Di awal bukan cuma Coboy dan Lingua saja, ada Bening dan ME. Justru Lingua hadir belakangan. Perjalanan waktu sekitar 5 bulan muncullah Lingua," sambung Gilbert. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Video klip single Good Time telah dibuat dengan besutan sutradara Rizal Mantovani. Dangan mengambil tema Positif Glamour. Single kolaborasi ini juga telah beredar di Youtube, dan di putar serentak radio nasional. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Di era yang penjualan CD sedang seret, Colabo tetap optimis. Banyaknya media social bisa dipakai untuk mengenalkan singlenya ke masyarakat. Intinya berbuat yang terbaik agar di terima pasar. (Deki Prayoga/Bintang.com)