Resolusi 2016, NOAH Bertekad Lebih Disiplin

Joanzen Yoka diperbarui 04 Jan 2016, 08:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Telah memasuki tahun yang baru, banyak hal yang ingin dibenahi grup band NOAH. Apalagi, untuk meningkatkan penampilan mereka di atas panggung. Untuk itu, hal yang paling ingin dibenahi grup band ini ialah dengan meningkatkan disiplin.

"Saya resolusi yang kecil-kecil aja lah, tahun ini harus disiplin lagi. Jadi, kalau kerja mudah-mudahan nggak banyak telatnya. Latihan nggak telat. Target kerjaan nggak telat," tutur Ariel NOAH, di Pantai Karnaval, Jakarta Utara, Jumat (1/1/2015).

Begitu juga dengan pribadi yang dimiliki Ariel. Ia ingin sekali meningkatkan disiplin untuk kemajuan grup band yang dinaunginya itu. Hal ini juga senada dengan yang diucapkan oleh para personil NOAH lainnya.

"Target diri sendiri sih itu yang paling penting. Disiplin aja mesti lebih dinaikin," lanjut Ariel yang disepakati oleh Uki, David dan Lukman NOAH.

Tak hanya itu, NOAH juga memiliki resolusi lain di tahun 2016 ini. Lebih lanjut, target utama yang ingin digapai NOAH adalah menyelesaikan album keduanya.

"2016 konsen kita kembali ke album. Karena album terakhir itu 2012, udah hampir 4 tahun. Lagi kejar target mudah-mudahan album kedua bisa keluar di 2016," tukas Ariel NOAH.

What's On Fimela