Fimela.com, Jakarta Indonesia dengan sukacita menyambut Danang sebagai pemenang D'Academy Asia. Bakat dan kegigihan yang dimiliki Danang membuatnya layak menyandang gelar bergengsi tersebut. Hal ini juga diakui oleh pedangdut Inul Daratista.
Sempat beberapa kali menjadi komentator di D'Academy Asia, Bunda Inul memang sangat mengagumi sosok Danang yang pekerja keras dan terus ingin berkembang. Karenanya ia turut berbahagia kala anak kesayangannya itu tampil sebagai jawara. Ia menyebut penyanyi asal Banyuwangi itu punya kejeniusan dalam bermusik.
Baca Juga
- D'Academy Asia Ubah Paradigma Fakhrul Razi
- Usai D’Academy Asia, Saksikan Ada Apa Dengan D
- 3 Musuh Donnie Yen di Ip Man Selain Mike Tyson
"Sebagai sama-sama Wong Jawa Timur ini sangat membanggakan saya. Danang adalah generasi penerus masa depan dangdut Indonesia. Dia bukan saja pinter tapi jenius dalam mengolah-alih, mengotak-atik musik dan lagu jadi istimewa, mengerti notasi dan tahu musik," papar Inul Daratista ketika dihubungi Bintang.com melalui manajernya, Kamis (31/12).
Di mata Inul Datatista, kematangan seorang Danang telah terbentuk berkat latihan dan tekat kuatnya untuk melakukan apa yang ia cintai. Dengan
"Dia bukan saja penikmat dan pemusik saja, tapi juga artis yang sudah menerabas waktu bertahun-tahun, berjuang hingga dapat pencapaian dan pengakuan yg bagus oleh publik, khususnya kompetisi ajang bergengsi indosiar D'Academy Asia ini. Indonesia harus bangga sama dia," tambahnya.
Selain Inul Daratista, kemenangan Danang di D'Academy Asia juga sudah banyak diprediksi oleh sebagian besar penikmat dangdut karena penampilannya yang konsisten dan prima. Namun, kemenangan itu makin dramatis kala ia hanya terpaut dua poin dari Lesti, yang juga tampil memukau di babak grand final.