Jelang Akhir Tahun 2015, Bioskop Indonesia Kebanjiran Penonton

Regina Novanda diperbarui 30 Des 2015, 23:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Penikmat film Indonesia benar-benar dimanjakan dengan kehadiran empat film unggulan di penghujung tahun 2015. Film-film tersebut di antaranya, Bulan Terbelah di Langit Amerika, Single, Sunshine Becomes You dan Negeri van Oranje. Keempatnya pun berhasil mengantongi lebih dari 100 ribu penonton.

Menurut data yang dimuat portal Film Indonesia, Single menduduki posisi puncak daftar film Indonesia terlaris pekan ini dengan perolehan 780.866 penonton. Bulan Terbelah di Langit Amerika berada di peringkat kedua dengan meraup 589.925 penonton, disusul oleh Negeri van Oranje dengan 171.252 penonton dan Sunshine Becomes You dengan perolehan 128.523 penonton.

Film Single dan Bulan Terbelah di Langit Amerika sendiri sudah memasuki waktu tayang pekan kedua, sedangkan Sunshine Becomes You dan Negeri van Oranje masih pekan perdana. Namun, jika dilihat dari hasil yang diperoleh, bisa saja jumlah penonton dua film tersebut menyalip Single dan Bulan Terbelah di Langit Amerika, mengingat besarnya antusiasme penonton sejak awal penayangan.

Bukan tanpa alasan memang keempat film ini sukses memikat hati jutaan penonton. Cerita dan latar yang unik menjadi magnet yang cukup kuat, terlebih dengan kehadiran banyak bintang muda nan berbakat yang terlibat di film-film tersebut.

Pekan ini, bioskop Indonesia kembali kedatangan satu film lagi yaitu Ngenest. Film yang diangkat dari novel laris karya Ernest Prakasa itu baru saja tayang hari ini (30/12/2015). Mengusung genre komedi, Ngenest banyak melibatkan stand up comedian ternama seperti Adjis Doa Ibu, Ge Pamungkas, Acho dan Arie Kriting.

Lima film Indonesia ini sama sekali tak patah arang di tengah gencaran Star Wars: The Force Awakens dan beberapa film luar negeri lainnya yang juga rilis bersamaan. Pencapaian yang diraih tersebut justru menjadi pembuktian bahwa karya anak bangsa juga tak kalah keren dan hebatnya.

What's On Fimela