Kaleidoskop Bintang 2015: Deretan Konser Mancanegara Paling 'Wah'

Putu Elmira diperbarui 25 Des 2015, 14:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Konser menjadi sebuah ajang berkumpulnya para penikmat musik untuk menyaksikan suguhan terbaik sang idola. Sepanjang tahun 2015, beberapa nama musisi mancanegara telah sukses mengguncang tanah air lewat performa yang memukau dilengkapi dengan dukungan tata cahaya dan tata suara terbaik.

Dewasa ini, antusias penikmat musik di Indonesia terhadap sebuah konser begitu tinggi. Hal ini, membuktikan bahwa musik telah menjadi sebuah wadah yang dapat merangkul banyak orang lewat lantunan nada dan permainan instrumen yang apik.

Kata spektakuler tepat menggambarkan beberapa konser musisi mancanegara di tanah air. Konser siapakah yang patut menyandang kata 'paling heboh' sepanjang tahun 2015? Berikut rangkuman Bintang.com untuk konser mancanegara paling heboh.

Bon Jovi. Konser grup band rock legendaris dunia ini layak menjadi urutan pertama di daftar konser musisi mancanegara paling heboh. Pasalnya, aksi panggung pelantun Always ini mengobati kerinduan fans setelah terakhir kali menggelar konser di Indonesia pada 6 Mei 1995 silam. Spektakuler, sebuah kata yang mewakili konser Bon Jovi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, Jumat (11/9/2015) malam dengan disaksikan lebih dari 40 ribu penonton.

One Direction. Penampilan boyband populer asal Britania Raya, One Direction begitu ditunggu-tunggu oleh fans setianya di Indonesia. Terbukti, mereka menepati janji dan menggelar konser bertajuk On The Road Again di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, 25 Maret 2015. Namun, rasa bahagia fans sedikit memudar karena salah satu anggota One Direction, Zayn Malik tidak tampil dan akhirnya memutuskan hengkang dari boyband yang membesarkan namanya.

Boyzone. Konser paling heboh selanjutnya jatuh pada kedatangan Boyzone yang begitu emosional. Pasalnya, lebih dari 18 tahun sejak konser pertama mereka di tahun 1997 lalu. Ronan Keating, Shane Lynch, Keith Duffi, dan Mikey Graham mengobati kerinduan fans lewat konser bertajuk Boyzone: Back Again No Matter What Concert di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada 22 Mei 2015.

Katy Perry. Aksi konser spektakuler selanjutnya jatuh pada penyanyi dunia, Katy Perry. Menyuguhkan konser bertajuk Prismatic World Tour, pelantun Part of Me ini berhasil menampilkan konser yang megah dengan tata cahaya, kostum dan tata suara terbaik. Konser kedua Katy Perry di Indonesia ini, digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Banten, Sabtu (9/5/2015).

BigBang. Musisi k-pop tidak mau ketinggalan mengguncang tanah air lewat suguhan konser heboh. Kali ini, nama BigBang patut diacungi jempol karena berhasil menarik perhatian penikmat k-pop yang telah memadati Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD City, Sabtu (1/8/2015) malam. Rangkaian konser Made Series di Jakarta ini bahkan sanggup membuat sang leader G-Dragon menulis Best Show Ever lewat foto di akun Instagramnya.

Ariana Grande. Penyanyi muda asal Amerika Serikat yang memiliki suara yang mengagumkan, Ariana Grande sukses menggelar konser hebohnya di tanah air. Menjadi kali pertama, pelantun Bang Bang ini berhasil menyuguhkan kualitas suara yang maksimal dan aksi enerjik di atas panggung. Konser apik Ariana Grande bertajuk The Honeymoon Tour digelar di JIExpo Kemayoran Hall B-C, Jakarta Utara pada Rabu (26/8/2015).

Helloween. Grup musik power metal asal Hamburg, Jerman, Helloween kembali menyapa penggila metal di tanah air. Konser bertajuk The God-Given Right World Tour 2015 digelar di Hall Basket, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (22/10/2015) malam. Grup band perintis European Power Metal era 80-an yang digawangi Andi Deris (vokal), Michael Weikath (gitar), Sascha Gerstner (gitar), Markus Grosskopf (bass) dan Dani Loble (drum) sukses menghentak ibukota lewat 17 lagu untuk metalheads yang membanjiri arena konser.

 

What's On Fimela